Cake Lapis Jeruk Mandarin

Cake Lapis Jeruk Mandarin

Indobintang.com – Terekomendasi untuk para bunda yang merayakan Hari Raya Imlek.Jika Imlek tiba Jeruk Mandarin pastinya berlimpah…Nah,kali ini Indobintang akan memberikan sebuah Resep Cake Lapis Jeruk Mandarin.Dijamin kue ini akan menjadi sorotan para tamu yang datang. – Masterkiu

Masterkiu

Bahan-bahan yang perlu kita sediakan adalah ;

  • 12 kuning telur
  • 4 putih telur
  • 100 gram gula pasir
  • 1/4 sendok teh garam
  • 20 gram tepung maizena
  • 10 gram susu bubuk
  • 1/4 sendok teh baking powder
  • 150 gram mentega tawar, lelehkan dan 1 sendok makan sunquick aduk larut
  • 1/8 sendok teh pewarna
  • 100 gram Tepung Terigu

Masterkiu

Bahan-bahan untuk membuat isi lapisannya adalah ;

  • 250 ml susu cair
  • 25 gram gula pasir
  • 1/4 sendok teh garam
  • 25 gram tepung maizena dan 3 sendok makan air, dilarutkan
  • 1 kuning telur
  • 75 gram krim bubuk dan 150 gram air es kocok mengembang
  • 1 sendok makan sunquick
  • 1 kaleng (175 gram) jeruk mandarin kaleng, tiriskan

Masterkiu

Cara membuat Cake Lapis Jeruk Mandarin adalah ;

  1. Kocok telur,gula pasir,dan garam sampa mengembang.Tambahkan Tepung Terigu,Tepung Maizena,dan Susu Bubuk yang sudah diayak kemudian aduk rata.
  2. Masukkan campuran mentega yang sudah dilelehkan,Campur sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan-lahan.
  3. Tuang di 2 loyang yang sudah di sediakan dengan ukuran loyang 20x22x4 cm. Nb:Oles loyang dengan Margarin kemudian dialas dengan kertas Roti.
  4. Masukkan ke Oven hingga 20 menit dengan suhu 190 derajat celcius sampai matang.
  5. Sambil menunggu matang Cake nya di dalam Oven,Buat Isi nya ya bunda
  6. Masak Susu Cair,Gula Pasir,dan Garam diaduk hingga mendidih.
  7. Tambahkan larutan maizena,masak hingga meletup atau mengental.
  8. Matikan Api,masukkan kuning telur dan aduk kembali dengan cepat.
  9. Kemudian nyalakan api dan masak kembali hingga meletup kembali.Dinginkan.
  10. Campurkan Vla kedalam Whippy bubuk sedikit demi sedikit sambil kocok sampai rata
  11. Tambahkan Sunquick kemudian kocok rata kembali.
  12. Ambil Selebar Cake oleskan tata jeruk mandarinnya.Kemudian Oles kembali Tutup dengan cake,dan Hias sesuai selera bunda
  13. Selamat Mencoba Bunda….

Masterkiu

 

 

viral

Next Post

Resep Kue Basah Brownies

Sel Agu 6 , 2019
Resep Kue Basah Brownies Indobintang.com – Resep Kue Basah Brownies yang akan indobintang bagikan kali ini untuk bunda adalah untukĀ  6-8 Potong Kue Brownies ya bunda. – Masterkiu Bahan-Bahan : 100 gram mentega, leleh 175 gram gula pasir 75 gram gula merah 1 sendok makan minyak sayur 2 butir telur […]

You May Like